Dalam Rangka memeriahkan Hari Blog nasional pada tanggal 27 Oktober 2010, dan juga ikut memberikan kontribusi positif yang dijiwai semangat sumpah pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober, maka Seruit.Com yang merupakan media Komunitas blogger Lampung mengadakan Kegiatan Blog Competition se Lampung bekerjasama dengan Kaskus regional Lampung, Indosat lampung, Indosat M2, IB Darmajaya, Teh Botol Sosro dan Toko Komputer.
Kegiatan ini merupakan rangkaian dari kegiatan Blog & Fotography competition dengan tema tech funia with Online Comunity yang antara lain mengadakan Blogshop Road to School with online Comunity pada 11 - 15 Oktober di 5 SMU terpilih yang diikuti utusan siswa SMU se Bandarlampung, Blog & Fotography Competition tingkas SMU se Bandar lampung pada 17 oktober 2010 di IB Darmajaya, dan Lomba Blog untuk Umum se lampung di Seruit.com.
Syarat dan ketentuan Lomba Blog se Lampung :
1. Peserta berdomisili di Lampung dan bagi 10 nominator bersedia hadir pada puncak acara tanggal 17 Oktober 2010 di IB Darmajaya.
2. Peserta melakukan Registrasi di Seruit dengan nama asli dan foto profil original, bagi penyeruit yang akan mengkuti lomba diwajibkan mengganti nama dengan nama asli dan foto profil asli.
3. Peserta memiliki Blog pribadi (diutamakan dan mempengaruhi nilai)
4. Peserta membuat tulisan di seruit.com antara tanggal 3 – 16 Oktober 2010
5. Tema Tulisan adalah : “Keberagaman di Lampung”
6. Penjabaran tema tulisan bisa meliputi “budaya, kekayaan Alam, potensi wisata, Agama, Suku, Ras, dan kanekaragaman lainnya yang memang ada di lampung”
7. Tulisan harus berdasarkan realita dan fakta yang ada di provinsi Lampung, dan ditulis dengan teknik reportase (melaporkan dengan bahasa menceritakan dengan gaya blog yang santai)
8. Tulisan disertai foto yang yang berhubungan dengan isi.
9. Tulisan dan materi Lomba (foto dan ide) merupakan original milik penulis bukan repro serta plagiat tulisan orang lain.
10. Tulisan belum pernah di publish di media manapun baik cetak, elektronik maupun Online.
11. Tulisan yang masuk akan dipilih 10 Nominator terbaik yang akan mendapat bingkisan menarik dari sponsor, kemudian dipilih 3 tulisan terbaik yang akan diumumkan pada 17 Oktober di IB Darmajaya sebagai Juara dengan hadiah :
a. Juara I : Netbook + Voucher IM2 + Beasiswa Kuliah di Darmajaya
b. Juara II : HP Smartphone + Voucher Indosat
c. Juara III : Modem IM2 dan voucher IM2
12. Juri pada Lomba :
a. Firman Seponada (Blogger Kompasiana, Jurnalis Senior di Lampung TV dan Anggota KPU Lampung)
b. Geri Sugiran AS (founder seruit.com, blogger senior di Lampung)
13. Keputusan Juri tak dapat diganggu gugat dan bersifat final.
15. Tulisan disertai footnote : Artikel ini diikutsertakan dalam Lomba Blog yang disupport oleh Indosat (dengan kata indosat hyperlink ke http://indosatlampung.com)